Friday, April 26, 2013

01. Prinsip Seseorang


01.  Prinsip Seseorang


Ada yang bilang bila sesorang itu menjalankan sebuah kehidupan dengan banyak prinsip didalamnya, hidupnya akan terkontrol, mau kemana, mau ngapain, mau ini, mau itu, semua tujuan akan jelas. Tapi dalam faktanya hidup dengan penuh prinsip itu sangat sulit. Kita diharuskan menjalankan sesuatu hal yang memang seharusnya dan biasanya selalu kita kerjakan, dan terkadang aktifitas kita menjadi monoton alias tidak ada perubahan, hanya itu-itu saja yang dilakukan.
Sebenarnya kita sendiri mampu merubah pandangan yang lazim seperti itu dengan pandangan kita sendiri. Kita bisa saja hidup dengan banyak prinsip didalamnya tanpa mengubah adanya sebuah kreatifitas-kreatifitas sendiri.
Contohnya di dalam kehidupanku, tentang sebuah hubungan antara pendidikan dan nilai. Orang kebanyakan apa sih tujuan mereka menjalani sebuah pendidikan yang gak ada henti-henti nya? Playgroup, TK, SD, SMP, SMA, Perguruan Tinggi, bahkan sampai dengan Kerja pun terdapat unsur pendidikannya. Mereka menjalani tahap itu untuk memperoleh apa? NILAI? Bukan ! Bukan nilai yang semestinya dijadikan tujuan utama dalam pendidikan itu. Menurutku, “Nilai hanya sebuah angka yang dituliskan dalam sebuah media tulis dan mudah diperoleh dengan cara apapun, tapi ilmu pengetahuan, informasi, kabar berita, dan segala hal yang belum pernah kita ketahui itulah yang berharga dibandingkan sebuah NILAI”.
Banyak teman aku yang menyontek saat kuis ataupun ujian, dan banyak pula diantara mereka yang akhirnya mendapat nilai lebih tinggi dibanding aku. Tapi aku gak pernah ambil pusing, kenapa harus dipusingkan? Kenapa harus marah? Kenapa harus kesal? Toh itu hanya sebuah nilai. Yang penting hanya dua, AKU MENGERTI, dan AKU MENDAPAT SEBUAH ILMU PENGETAHUAN.

No comments:

Post a Comment